ABOUT ME, A LITTLE DEEPER



Assalaamu'alaykum,

Saya Yuniar Djafar, lolita (lolos lima puluh tahun) yang berdomisili di Surabaya.
Sunset Beauty Diary adalah blog tentang gaya hidup, tentang sikap bagaimana dalam menjalani usia sebagai time allotment dari Sang Maha Pemberi, tentang upaya untuk selalu bersukur atas allotment dariNya.

Saya susun blog ini untuk menjadi bagian dari upaya belajar saya dalam meraih kebermaknaan dalam hidup dengan terus bersyukur dalam menapak usia. 

Keseharian saya adalah mengelola UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) dalam bidang  Muslim Fashion, tepatnya hijab. 

Membaca adalah kegemaran saya sejak kecil. Minat baca saya saat ini pada hal-hal yang berkaitan dengan dunia wirausaha, marketing, fashion dan "sekitar"nya :)

Ketertarikan dalam tulis menulis sudah saya rasakan sejak Sekolah Dasar. Pernah diminta pihak sekolah untuk membuat karya tulis yang akan diikut sertakan dalam lomba karya tulis (yang saya lupa temanya. Seingat saya, sih, tentang pembangunan...) namun gagal.
Selanjutnya menulis jika ada mood dan sering kali terpacu jika berhadapan dengan deadline. Hahaha...

Tidak mempunyai prestasi apa pun dalam bidang tulis menulis. Saya hanya mempunyai pengalaman tulis menulis yang berkaitan dengan kebutuhan saya. Saat kelas 5 Sekolah Dasar pernah mencoba membuat komik a la kadarnya dengan menggunakan mesin ketik Bapak, dengan ilustrasi coretan sendiri di atas kertas buram. 😂 Hahaha... Sayangnya dokumentasinya sudah puso. Menulis lagi masih menggunakan mesin ketik Bapak untuk Lomba Anak Membaca saat menjadi panitia di Remaja Masjid. Idem, dokumentasinya juga sudah puso. Baru sedikit lebih serius dan terdokumentasikan dengan baik saat jalankan usaha, yaitu Etima Fashion

Dalam usaha yang saya bangun bersama seorang teman saya bertanggung jawab mengurus marketing dan disain produk dari beberapa label yang kami miliki.  Sebagaimana karakter UMKM pada umumnya yang membuka seluas-luasnya peluang untuk multi talent show :)) demikian pula yang saya alami. 

Menyusun paket lengkap iklan mulai dari konsep disain hingga copy writing iklan adalah hal yang menyenangkan dan memicu adrenalin buat saya. Itu kewajiban saya saat kami masih memasang iklan rutin pada sebuah majalah untuk label hijab usia dewasa, Estyle.




Mengeluarkan katalog produk juga termasuk tanggung jawab saya. Idem seperti mempersiapkan iklan, konsep disain, copy writing hingga menentukan talent yang terlibat pun menjadi tanggung jawab saya. 






Alhamdulillah, sejujurnya saya sangat menikmati dunia saya. Saya bersukur untuk itu. 

Saya bukan seorang ahli, sama sekali bukan. Saya hanya senang menjalani apa yang menjadi tanggung jawab saya. Selebihnya saya hanya seorang pembelajar. Saya juga baru menyadari kalau  ternyata dunia tulis menulis yang dulu saya sukai tapi tidak pernah saya seriusi ternyata memberikan kontribusi yang cukup besar bagi saya dalam menyelesaikan tanggung jawab saya dalam pekerjaan. 

Sekarang saya ingin menekuni dunia blogging untuk mengembangkan kemampuan tulis menulis saya. Saya ingin mengisi hari-hari saya dengan kebermaknaan karena saya yakin dunia ini seperti lahan persemaian. Semoga tulisan-tulisan saya bisa tumbuh subur seperti pohon yang rindang mengalirkan "oksigen" yang bermanfaat bagi orang-orang di sekitarnya. Aamiin.




Wassalaamualaykum,






  • Share: